Chelsea Mulus ke Babak Keempat FA Cup, Spurs Diimbangi Tim Kasta Kedua

0
54
Tottenham Hotspur diimbangi klub Divisi Championship, Middlesbrough 1-1, pada laga babak ketiga FA Cup di Riverside Stadium, Minggu (5/1/2020) malam WIB.
Tottenham Hotspur diimbangi klub Divisi Championship, Middlesbrough 1-1, pada laga babak ketiga FA Cup di Riverside Stadium, Minggu (5/1/2020) malam WIB.
Tottenham Hotspur diimbangi klub Divisi Championship, Middlesbrough 1-1, pada laga babak ketiga FA Cup di Riverside Stadium, Minggu (5/1/2020) malam WIB.
Tottenham Hotspur diimbangi klub Divisi Championship, Middlesbrough 1-1, pada laga babak ketiga FA Cup di Riverside Stadium, Minggu (5/1/2020) malam WIB.

JAKARTA-RADAR BOGOR, Dua tim kota London, Chelsea dan Tottenham Hotspur meraih hasil berbeda di babak ketiga Piala FA atau FA Cup 2019/20, Minggu (5/1/2020) malam WIB. Jika The Blues melangkah mulus ke babak keempat, Spurs harus meraih hasil imbang lawan Middlesbrough.

Chelsea yang menghadapi Nottingham di Stamford Bridge meraih kemanangan meyakinkan 2-0. Dua gol anak asuh Frank Lampard dibukukan Callum Hudson-Odoi dan Ross Barkley di babak pertama.

Sementara Tottenham yang menghadapi tim kasta kedua (Divisi Championship) Inggris, Middlesbrough hanya mampu bermain imbang 1-1.

Pada laga di Riverside Stadium itu, The Boro unggul lebih dulu lewat aksi Ashley Fletcher pada menit 50.

Spurs bisa menyamakan kedudukan 11 menit berselang lewat gol Lucas Moura usai menerima umpan Serge Aurier. Skor 1-1 ini bertahan hingga laga usai.

Dengan hasil imbang ini, kedua tim harus melakoi pertandingan ulang yang dijadwalkan pada 15 Januari mendatang, untuk menentukan siapa yang lolos ke babak keempat kompetisi sepakbola tertua di dunia ini. (dtk)