Mikel Arteta Senang Laga Arsenal Vs Newcastle Tidak Berakhir Imbang

0
96
Arsenal taklukkan Newcastle 4-0 pada laga lanjutan Liga Inggris. (BBC)
Arsenal taklukkan Newcastle 4-0 pada laga lanjutan Liga Inggris. (BBC)
Arsenal taklukkan Newcastle 4-0 pada laga lanjutan Liga Inggris. (BBC)
Arsenal taklukkan Newcastle 4-0 pada laga lanjutan Liga Inggris. (BBC)

JAKARTA-RADAR BOGOR, Arsenal akhirnya meraih kemenangan setelah mendapat serangkaian hasil imbang. Menghadapi Newcastle, Minggu (16/2), The Gunner menang telak empat gol tanpa balas.

Pelatih Arsenal Mikel Arteta pun senang dengan hasil ini. Sebelumnya, ia sempat mengingatkan para pemainnya untuk mulai menutup celah agar bisa memperbaiki posisi di klasemen.

“Setelah jeda (libur) kami mulai mengatakan harus mulai menutup celah di tim teratas dan mengubah hasil imbang menjadi kemenangan. Hari ini adalah kesempatan pertama dan kami sudah melakukannya. Semua baik,” katanya seperti dilansir BBC.

Bicara soal pertandingan, kapten Arsenal Pierre-Emerick Aubameyang mengaku di babak pertama ia dan rekan-rekannya tidak bermain baik. Namun mereka berhasil melakukan perubahan di babak kedua.

“Kami memulai bukan yang terbaik tetapi pada babak kedua kami menambah energi dan mencetak gol,” ucapnya.

Sementara itu, pada pertandingan tersebut, Arsenal dan Newcastle bermain imbang 0-0 di babak pertama. Di babak kedua, Aubameyang membuka keunggulan timnya di menit ke-54.

Tiga menit berselang, Nicolas Pepe menambah keunggulan menjadi 2-0. Arsenal kembali menambah dua gol di menit-menit akhir pertandingan.

Adapun dua gol tersebut dicetak Mesut Ozil dan Alexandre Lacazette. Dengan kemenangan 4-0, Arsenal kini ada di posisi ke-10.

Mereka hanya tertinggal satu poin dari Manchester United yang menempati posisi kesembilan dan dua poin dari Wolves serta Everton di posisi ketujuh dan kedelapan.(dtk)