Satu Keluarga Dibantai, Bocah Usia 4 Tahun Tewas. Orang Tuanya Kritis!

0
768
Ilustrasi anggota polisi tewas tersambar KRL di Kebon Pedes
Ilustrasi anggota polisi tewas tersambar KRL di Kebon Pedes
Ilustrasi-Tewas-Tawuran
Ilustrasi Tewas

MEDAN-RADAR BOGOR, Peristiwa pembunuhan terhadap satu keluarga terjadi di Desa Peadungdung, Kecamatan Pakkat,Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas), Sumut, pada Sabtu (29/2/2020) petang.

Satu orang ditemukan meninggal dunia dan dua orang dengan kondisi kritis.

Adapun identitas korban kritis yakni Louiker Tarihoran (42) dan Sinta Boru Lase (35).

Sementara anak laki-laki yang berusia 4 tahun berinisial DT meninggal dunia dengan bekas tusukan.

Petugas Kepolisian Polres Humbang Hasundutan hingga saat ini masih melakukan penyelidikan kasus dugaan pembunuhan ini.

“Masih proses penyelidikan pelaku dan motifnya,” kata Kasubbag Humas Polres Humbahas Aiptu Syahril Purba, Minggu.

Ia menyebutkan, pihak Kepolisian masih melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Di lokasi juga telah dipasangi garis polisi.

“Untuk korban sudah kami evakuasi. Perkembangan nanti kami beri tahu,” ujarnya. (ant)