Dirawat di RS, Menhub Tidak Terjangkit Corona tapi Tifus

0
197
TINJAU: Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat meninjau Pelayanan Satpas SIM kepada Pengemudi Angkutan daring di di Satpas SIM Daan Mogot, Jakarta, Sabtu (11/11). Budi meminta seluruh pengemudi angkutan daring memiliki SIM A umum.
TINJAU: Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat meninjau Pelayanan Satpas SIM kepada Pengemudi Angkutan daring di di Satpas SIM Daan Mogot, Jakarta, Sabtu (11/11). Budi meminta seluruh pengemudi angkutan daring memiliki SIM A umum.

JAKARTA-RADAR BOGOR,Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi dikabarkan sedang sakit tifus dan asma yang sudah lama diderita

“Beliau tengah dalam perawatan di rumah sakit karena penyakti tifus dan asma yang sudah lama diderita,” kata Staf Khusus Menteri Perhubungan Bidang Komunikasi Adita Irawati seperti dikutip dari Antara, Sabtu (14/3/2020).

Adita mengatakan saat ini Menhub Budi Karya Sumadi yang akrab disapa Pak BKS itu tengah mendapat perawatan intensif di sebuah rumah sakit.

Namun, Ia enggan menyebutkan nama rumah sakit di mana Menhub Budi Karya dirawat.

Terkait isu Menhub diduga positif Corona, Adita mengaku belum mendapatkan informasi tersebut hingga siang ini.

“Sementara ini hanya informasi di atas yang saya dapat,” ujarnya.

Menhub dalam dua minggu terakhir jarang terlihat di lingkungan tempat Ia bekerja atau menghadiri agenda-agenda penting di mana Ia seharusnya menjadi narasumber bersama menteri lain. (ant/jpnn/pin)