JAKARTA-RADAR BOGOR, Selebram tanah air Sarah Salsabila atau Sarah Keihl membuat heboh dunia maya.
Itu setelah ia mengunggah video kontroversial karena akan melelang keperawanannya senilai Rp 2 miliar.
Hasil lelang tersebut rencananya akan didonasikan untuk membantu pejuang virus corona atau Covid-19 di tanah air.
Proses lelang dimulai pada Rabu (20/5/2020) pukul 21.00 WIB. Dalam video tersebut, ia mengatakan bahwa uang hasil lelang keperawanan tersebut akan digunakan sepenuhnya untuk para pejuang Covid-19 dan mereka yang membutuhkan.
“Bismillah LELANG KEPERAWANAN. Keputusan yang cukup berat dalam hidupku, mungkin sebagian dari kalian teman-temanku memahami ini,” tulis Sarah dalam unggahan yang kini telah dihapus, namun terlanjur menyebar.
“Tetapi aku sudah memutuskan dengan bulat untuk mengalang dana, semoga kalian bisa ambil positivenya. Start 2000.000.000,” lanjutnya.
Video pernyataan Sarah Salsabila itu spontan viral di media sosial. Banyak yang menanyakan keseriusannya melelang keperawanan.
Tidak sedikit netizen yang menudingnya hanya sekadar cari sensasi. Apalagi kini video pengakuan tersebut telah dihapus Sarah Salsabila dari akun Instagram miliknya.
Tak ingin terus menuai polemik, selebgram yang juga berprofesi sebagai model itu menyampaikan permintaan maaf melalui akun instagramnya.
“Semoga di bulan suci Ramadan ini saya mendapatkan maaf dari teman-teman semua, saya khilaf dan tidak tahu akan seperti ini, ini menjadi efek jera untuk saya,” tulis Sarah Keihl, di akun Instagram miliknya, Kamis (21/5/2020). (jpnn)