Hari Ini Tambah 609 Kasus Baru Covid-19

0
47
Rapid-Test
Ilustrasi Rapid Test
Rapid-Test
Ilustrasi Rapid Test

JAKARTA-RADAR BOGOR, Pertambahan angka kasus baru Covid-19 di Indonesia masih fluktuatif. Angka harian tak bisa ditebak. Setelah kemarin sempat turun, hari ini pada Selasa (2/6), data terbaru menunjukkan pertambahan 609 kasus. Sehingga totalnya menjadi 27.549 kasus Covid-19.

“Sekali lagi penambahan jumlah ini tak menggambarkan daerah sesuai karakteristiknya masing-masing,” kata Juru Bicara Pemerintah Untuk Covid-19 Achmad Yurianto, Selasa (2/6).

Pertambahan kasus tersebut berdasarkan pemeriksaan spesimen dan sudah terverifikasi sebanyak 9.049. Dan spesimen yang masih belum selesai diperiksa ada 1.143 spesimen. Sejauh ini sudah sebanyak 342.466 spesimen yang diperiksa secara total dengan metode PCR dan Tes Cepat Molekuler.

Di satu sisi, pasien sembuh bertambah cukup banyak. Ada tambahan 298 pasien sembuh. Sehingga sudah 7.935 pasien dinyatakan sembuh. Dan pasien meninggal bertambah 22 orang sehingga totalnya menjadi 1.663 kasus.

Selain itu, sudah ada 417 kabupaten kota yang terdampak. Ada 48.023 Orang Dalam Pemantauan, dan 13.213 Pasien Dalam Pengawasan (PDP).

“Kita akui kerja bagus menurun di beberapa provinsi. Namun masih ada proses penularan yang masih terjadi. Ini disebabkan masih ada sumber penularan di masyarakat. Masih ada orang yang rentan, dan orang yang mengabaikan protokol masyarakat dan adaptasi yang era normal yang baru,” tukasnya.