Kasus Positif Covid-19 Sudah Tembus 80.094 Orang

0
32
Ilustrasi
Ilustrasi

JAKARTA-RADAR BOGOR, Kasus positif Covid-19 di Indonesia terus bertambah. Selama 24 jam terakhir bertambah 1.522 kasus. Per Rabu (15/7), sudah 80.094 orang terinfeksi Covid-19. Jumlah kasus baru tersebut diperiksa dari 24.871 spesimen. Kini sudah 1.122.339 spesimen yang diperiksa.

Sedangkan sesuai definisi terbaru yang tertuang dalam Keputusan Menteri Kesehatan, pasien suspek, yang sebelumnya adalah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dan Orang Dalam Pemantauan (ODP), jumlahnya mencapai 47.859. Tak semuanya berada dalam perawatan rumah sakit. Sebagian berada dalam isolasi mandiri di rumah.

“Secara keseleruhan masih kita lihat kasus masih bertambah. Proses penularan masih ada. Masih ada masyarakat yang rentan tertular,” kata Juru Bicara Pemerintah Untuk Covid-19 Achmad Yurianto, Rabu (15/7).

“Selalu perhatikan protokol kesehatan agar dilaksanakan dengan baik. Jamin kondisi ruang kerja kita juga. Pastikan sirkulasi udara berjalan baik, terjadi dengan aliran udara yang baik,” tambahnya.

Sebaran kasus paling bnayak terdapat di Jawa Tengah dengan 261 positif, 120 sembuh. DKI Jakarta 260 positif, 193 sembuh. Jawa Timur 165 positif, 521 sembuh.

Sulawesi Selatan 158 positif, 113 sembuh. Kalimantan Selatan 109 positif, 41 sembuh. Sumatera Utara 99 positif, 41 sembuh. Serta Jawa Barat 75 positif, 140 sembuh.

17 provinsi melaporkan kasus di bawah 10. Ada 6 provinsi yang melaporkan nol kasus. Kasus meninggal naik 87 angka kematian. Sehingga menjadi 3.797 meninggal.

Pasien sembuh bertambah signifikan. Yakni 1.414 pasien sembuh. Sehingga sudah 39.050 orang sembuh dari Covid-19. Sudah 463 kabupaten kota terdampak Covid-19 dari 34 provinsi.(jpc)