Pelatih Olympique Lyonnais, Rudi Garcia sendiri memilih merendah. Mantan pelatih AS Roma itu menegaskan sukses Juventus meraih scudetto kesembilan mereka secara beruntun musim ini menunjukkan mereka tetap yang terbaik di Italia.
“Saya telah melihat pertandingan Bianconeri. Saya tahu bahwa ada orang yang mengatakan mereka tidak bermain bagus. Saya menjawab bahwa Juve memenangkan Liga dalam 36 pertandingan, dan bukan hanya karena lawannya kalah,” kata Garcia kepada La Gazzetta dello Sport.
Makanya, ia tak mau terkecoh dengan kekalahan beruntun Si Nyonya Tua yang menurutnya sudah mengunci gelar. “Jika mereka membutuhkan poin dalam beberapa pertandingan terakhir, mereka akan mengambilnya,” tegasnya.
Terlepas dari respek Garcia, penyerang Lyon, Memphis Depay yang sudah pulih dari cedera memastikan Juventus bukan favorit. Menurutnya, siapa pun bisa menjadi pemenang. “Saya tahu bahwa kami memiliki tim yang sangat bersemangat dan kami jelas tidak takut,” katanya di Football Italia.
Lyon akan kehilangan Youssouf Kone karena cedera. Mereka juga tanpa pncetak gol di leg pertama, Lucas Tousart yang sudah dijual ke Hertha Berlin. Di kubu Juve, selain Douglas Costa dan Mattia De Sciglio, Paulo Dybala juga diragukan bisa bermain.
Dengan begitu, Federico Bernardeschi dan Gonzalo Higuaín kemungkinan akan ditunjuk mendampingi Ronaldo yang kembali diharapkan jadi senjata mematikan Nyonya Tua seperti yang ia lakukan musim lalu. (fajar/rur)
Prakiraan Pemain
Juventus (4-3-3): Szczesny; Cuadrado, Bonucci, De Ligt, Alex Sandro; Bentancur, Pjanic, Rabiot; Bernardeschi, Higuaín, Ronaldo
Pelatih: Maurizio Sarri
Lyon (3-5-2): Lopes; Denayer, Marcelo, Marcal; Dubois, Caqueret, Guimaraes, Aouar, Cornet; Depay, Dembele
Pelatih: Rudi Garcia
Head to head
26/02/20 Lyon 1-0 Juventus
02/11/16 Juventus 1-1 Lyon
18/10/16 Lyon 0-1 Juventus
10/04/14 Juventus 2-1 Lyon
03/04/14 Lyon 0-1 Juventus
Lima pertandingan terakhir Juventus
01/08/20 Juventus 1-3 AS Roma
29/07/20 Cagliari 2-0 Juventus
26/07/20 Juventus 2-0 Sampdoria
23/07/20 Udinese 2-1 Juventus
20/07/20 Juventus 2-1 Lazio
Lima pertandingan terakhir Lyon
31/07/20 PSG 0-0 Lyon
24/07/20 Lyon 3-2 Royal Antwerp
18/07/20 Lyon 2-1 Celtic
15/07/20 Lyon 0-2 Rangers
04/07/20 Lyon 1-0 Nice
SKENARIO LOLOS
Juventus lolos jika
Menang dengan selisih minimal dua gol
Lyon lolos jika
Menang dengan skor berapapun
Imbang dengan skor berapapun
Kalah satu gol dengan catatan mencetak gol (1-2, 2-3, dan seterusnya lolos dengan keunggulan gol tandang)
Jika Juventus menang 1-0, laga akan berlanjut ke babak tambahan waktu dengan gol tandang tetap diperhitungkan. Anda tidak ada gol yang tercipta, pertandingan diteruskan ke babak adu penalti.
Pemain Kunci
Juventus
Top Ratings
Juan Cuadrado: 7.39
Alex Sandro: 7.32
Paulo Dybala: 7.16
Top Goals
Paulo Dybala: 3
Cristiano Ronaldo: 2
Gonzalo Higuaín: 2
Top Assists
Gonzalo Higuaín: 2
Paulo Dybala: 2
Juan Cuadrado: 1
Lyon
Top Ratings
Memphis Depay: 7.84
Houssem Aouar: 7.73
Youssouf Kone: 7.04
Top Goals
Memphis Depay: 5
Bertrand Traoré: 1
Joachim Andersen: 1
Top Assists
Houssem Aouar: 3
Leo Dubois: 2
Maxwel Cornet: 1