Corona Meningkat, Perceraian pun Ikut Melonjak

0
44

Situasi yang memaksa untuk berlama-lama di rumah bisa membuat seorang manusia yang tegar sekalipun jatuh dalam dua kondisi behavioral disengagement, yaitu kondisi saat seseorang kurang berusaha dalam menghadapi stressor.

Tak sedikit juga orang yang menyerah, memilih lebih banyak melamun, berkhayal, tidur, atau terpaku menonton televisi untuk melarikan diri dari masalah.

Sehingga sangat penting upaya-upaya untuk meminimalisir keadaan seperti itu, di antaranya agar setiap pasangan tetap menyediakan waktu luang untuk ‘me time‘.

Me time’ dilakukan untuk menyenangkan diri sendiri tanpa ada embel-embel individu lain, termasuk pasangan. Selain itu, diperlukan saling pengertian satu sama lainya, dalam penyesuaian selama masa pandemi Covid-19. Sehingga, masa-masa sulit yang dilalui dapat menjadi memontum sejarah dalam hubungan suami istri.