Demi Konten, Bocah Ini Diberi Makan Tak Sehat Oleh Orangtuanya

0
38
Potongan Video di Youtube Peggy.

Dalam tayangan video, orang tuanya membuat akun tersebut, untuk menampilkan video Peggy makan-makanan lezat seperti mukbang.

Namun, yang melakukannya adalah balita usia 3 tahun yang tak lain adalah Peggy.

Selama 4-5 menit, Peggy yang disuguhi makanan dalam jumlah banyak dipaksa makan-makanan yang sudah disediakan oleh orang tuanya di meja itu.

Kemudian, orang tuanya merekamnya dalam video pendek, kemudian mempostingnya di platform YouTube.

Sejauh ini akun YouTube Peggy telah mengumpulkan sebanyak 5.157 pengikut, dan semuanya mendapatkan banyak tayangan.

Bahkan untuk satu video saja, bisa mendapatkan tayangan penonton hingga 556.000, dengan demikian orang tua Peggy untung besar.