“Kami mencari senyum kakek tua pembawa rongsokan yang senang mendapat sekantong sembako bertuliskan SMK Pesat IT XPro, mencari amiin dari doa-doa yang dipanjatkan oleh pedagang kecil yang jarang dibeli karna sekolahan sepi, menyaksikan haru bapak tua penjual ular mainan dari balon dan keresek bekas yang tiba tiba mendapat bahan untuk dimasak nanti malam,” kata dia.
Lida meneruskan, sebanyak 109 paket sembako terdistribusi tepat sasaran dari tangan perwakilan anak-anak kepada kaum fakir miskin dan dhu’afa di jalanan
“Semoga ini menjadi jalan keberkahan bagi sekolah, seluruh guru, siswa siswi dan orang tua dan menjadi pendidikan nyata karakter empati yang berhasil menyentuh sanubari seluruh siswa siswi, amiin yaa Rabbal Aalamiin,” tutupnya. (*/ran)