Anies Didesak Pengelola Mal Batalkan PSBB Total

0
37
Ilustrasi Mall.
Ilustrasi Mall.

JAKARTA-RADAR BOGOR, Dewan Pembinaan Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) Stefanus Ridwan meminta Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan membatalkan rencana penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) total.

Pasalnya hal tersebut akan berdampak buruk bagi kelangsungan bisnis mal di Jakarta.

Terlebih, mereka juga punya terkena beban peningkatan pungutan perpajakan di ibu kota mulai dari pajak parkir, pajak bumi dan bangunan (PBB) hingga pajak penerangan jalan.

“Ekonomi kita yang sudah mulai gerak sedikit pasti anjlok lagi. Apalagi semua naik. PBB naik, pajak parkir naik, pajak penerangan jalan umum juga. Sekarang mau ditutup lagi. Menurut saya berat banget buat mall,” ujarnya dilansir CNNIndonesia.com Kamis (10/9/2020).

Menurut Stefanus pemerintah harusnya memperketat penerapan sanksi terhadap pelanggaran protokol kesehatan di DKI Jakarta.

Sebab akan percuma jika kerumunan masih terjadi di mana-mana ketika aktivitas perkantoran dan pusat perbelanjaan ditutup.