Anak Buah Anies Terpapar Covid Lagi, Kali Ini Sekda dan Walkot Jakbar

0
33
Ilustrasi-Corona
Ilustrasi-Corona
Ilustrasi-Corona
Ilustrasi-Corona

JAKARTA-RADAR BOGOR, Pejabat utama Pemprov DKI Jakarta kembali terinfeksi Covid-19. Kali ini virus asal Tiongkok itu menyerang Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Saefullah dan Wali Kota Jakarta Barat, Uus Kuswanto.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tidak berkata banyak terkait bawahannya terpapar Covid-19. Dia hanya mendoakan keduanya bisa lekas pulih dan beraktivitas seperti sedia kala.

“Kita berharap mudah-mudahan cepat pulih gitu aja,” kata Anies di Balai Kota Jakarta, Sabtu (12/9/2020).

Mantan Mendikbud itu juga tak merinci kapan Saefullah dan Uus dinyatakan positif Covid-19. Termasuk masuk dalam klaster mana juga belum diketahui.

Anies hanya memastikan kondisi kedua dalam keadaan baik. Tidak ada gejala ringan maupun berat yang dirasakan. “Tanpa gejala,” tegasnya.

Sebelumnya, sebanyak 7 orang pejabat pemerintah provinsi DKI Jakarta sudah terlebih dahulu dinyatakan positif Covid-19. Hal ini diketahui berdasarkan tes swab yang dilakukan selama beberapa pekan terakhir.