JAKARTA-RADAR BOGOR, Ada kabar gembira bagi warga Bogor, Cianjur, dan Sukabumi yang biasa berpergian ke Bandung. Pasalnya, kini banyak pilihan moda transportasi disiapkan pemerintah untuk memperlancar perjalanan masyarakat.
Teranyar, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) meresmikan pengoperasian reaktivasi jalur kereta api (KA) Ciranjang-Cipatat senilai Rp118 miliar.
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan, pengoperasian reaktivasi jalur ini akan menciptakan konektivitas baru di kawasan Cianjur, Jawa Barat.
“Saya kira dengan adanya reaktivasi ini, konektivitas Kabupaten Cianjur akan bertambah. Tidak hanya dikenal lewat jalur darat saja (jalan konvensional),” ucap Menhub Budi saat memberikan sambutan peresmian di Cipeuyeum, Jawa Barat, Senin (21/9/2020).
Menhub Budi Karya menjelaskan, reaktivasi jalur Ciranjang-Cipatat merupakan kelanjutan proyek reaktivasi jalur Cianjur-Ciranjang yang sudah beroperasi pada 2019.
Sementara itu, Direktur Jenderal Perkeretaapian Kemenhub Zulfikri mengatakan, Lintas Ciranjang-Cipatat ini adalah segmen kedua dari rencana tiga segmen program reaktivasi jalur kereta api Cianjur-Padalarang dengan rincian, yaitu segmen pertama Cianjur-Ciranjang sepanjang 15 km, segmen kedua Ciranjang-Cipatat sepanjang 15 km, dan segmen ketiga Cipatat-Padalarang sepanjang 13,8 km.