Warga AS di Teror Telepon Misterius di Hari Pemilihan

0
76
Warga AS saat melakukan voting di bilik suara.

Tetapi kekhawatiran itu tampaknya tidak terwujud karena lebih dari 99 juta warga Amerika telah memberikan suara dalam gelombang pemungutan suara awal yang belum pernah terjadi sebelumnya – jauh menuju 160 juta yang diharapkan oleh para ahli.

“Kami tidak memiliki indikasi bahwa aktor asing telah berhasil mengkompromikan atau memanipulasi suara apa pun dalam pemilihan ini,” ucap penjabat sekretaris Departemen Keamanan Dalam Negeri AS, Chad Wolf, bersama Krebs.

Dalam komentarnya kepada wartawan, Krebs mengingatkan para pemilih terkait kemungkinan adanya masalah teknis tidak terduga dan meminta mereka untuk menghindari rumor dan informasi yang belum diverifikasi.

“Ingat, terkadang teknologi gagal dan rusak,” katanya.
Dia dan Wolf meminta warga AS untuk bersabar menunggu hasil pilpres yang dapat memakan waktu berhari-hari untuk menjadi fokus. Hal ini mengingat gangguan terkait dengan pandemi Covid-19 dan banjir voting melalui surat.

“Penting untuk menyadari bahwa proses ini mungkin membutuhkan waktu,” kata Wolf.

Meski begitu, ada tanda-tanda ancaman yang lebih tradisional dalam bentuk kerusakan mesin dan robocall (panggilan telepon otomatis).