JAKARTA-RADAR BOGOR, Sebuah video pendek azan berisikan ajakan berjihad, viral di media sosial.
Dalam video terlihat seorang pria mengenakan jaket hitam lengkap dengan peci putih dan sarung sedang melantunkan azan. Pria tersebut didampingi oleh empat orang lainnya yang berdiri di belakangnya.
Sang pelantun azan kemudian mengganti satu kalimat azan dengan hayya a’lal jihad. Seharusnya kalimat yang disebutkan yakni hayya a’lal falah. Sontak video itu pun viral dan menjadi perbincangan warganet.
Video tersebut kemudian dinarasikan sebagai respons terhadap pemanggilan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq oleh Polda Metro Jaya.
Rizieq sejatinya dipanggil menjadi saksi dalam kasus dugaan pelanggaran Undang-undang Kekarantinaan Kesehatan.
Terkait viral video pendek tersebut, Kapolsek Tanah Abang Kompol Singgih Hermawan mengatakan akan menelusurinya.
Belum diketahui pasti lokasi pembuatan video, namun dikabarkan di sebuah masjid di wilayah Petamburan, Jakarta Pusat.
“Kita akan cek terkait hal tersebut,” kata Singgih, Selasa (1/12/2020) seperti dilansir jawapos.com.
Singgih menuturkan, kepolisian belum menerima laporan adanya ajakan berjihad di masjid-masjid wilayah Petamburan. Sehingga polisi tengah berupaya menelusuri video tersebut.
Di sisi lain, kepolisian juga tetap berupaya menjaga keamanan dan ketentraman masyarakat. Sejauh ini kondisi di Petamburan dipastikan masih aman dan bisa dikendalikan.
“Kalau kondisi alhamdulillah kondusif. Kami dari Polsek selalu memberikan imbauan kamtibmas melalui Bhabinkamtibmas bersama Babinsa kepada warga masyarakat,” pungkas Singgih. (jpg)