Asmirandah Lahirkan Anak Pertama Tepat di Hari Natal

0
41
Proses melahirkan Asmirandah yang ditemani sang suami, Jonas Rivanno. (Instagram Asmirandah)
Proses melahirkan Asmirandah yang ditemani sang suami, Jonas Rivanno. (Instagram Asmirandah)

JAKARTA-RADAR BOGOR, Pasangan Asmirandah dan Jonas Rivanno kini tengah berbahagia dengan kelahiran anak pertama mereka. Anak Andah-Jonas berjenis kelamin perempuan, terlahir tepat di Hari Natal, Jumat, 25 Desember 2020. Kelahiran si kecil pun menjadi kado Natal terindah di tahun ini bagi pasangan yang menikah pada 22 Desember 2013.

Anak Jonas Rivanno-Asmirandah lahir tadi padi sekitar pukul 08.19 WIB melalui proses persalinan caesar di Rumah Sakit Bunda yang terletak di bilangan Menteng, Jakarta Pusat. Si kecil terlahir dengan berat 3,34 kilogram dan panjang 48 centimeter.

Jonas Rivanno dalam sesi jumpa pers virtual mengatakan bahwa tanggal ini dipilih untuk persalinan anak pertama bukan supaya tepat di hari Natal. Menurutnya, tangal 25 merupakan memang hari prediksi lahir dari dokter yang memeriksa Asmirandah.

“Tanggal 25 itu adalah hari perkiraan lahir sejak usia kandungan Andah 5 bulan. Ini bukan dipilih, memang aslinya dari perkiraan lahir tanggal 25,” kata Jonas Rivanno Jumat (25/12).

Dia mengatakan mendampingi Asmirandah sejak ada di ruang operasi. Jonas cukup terkejut karena ternyata proses persalinan berlangsung sangat menyenangkan. Tidak seperti dalam bayangan dia sebelumnya persalinan akan diwarnai ketegangan bahkan menyeramkan.

“Waktu masuk ke ruang operasi, nggak seperti yang aku pikirkan. Sangat gembira, semuanya senang. Dokternya bahkan sempat ngajakin bercanda,” tuturnya.

Jonas juga tidak menyangka proses persalinan bisa berlangsung sangat cepat. Baru mengajak ngobrol sang istri untuk menenangkan, dia cukup terkejut karena tiba-tiba buah hatinya sudah diangkat dari dalam rahim. Jonas bisa mengajak sang istri bicara karena dokter tidak membiusnya secara total.

Jonas bahagia sekali begitu melihat buah hatinya untuk pertama kali. Ini merupakan penantian panjangnya selama sekitar 7 tahun membina bahtera rumah tangga bersama Asmirandah. “Ia sudah pasti kado Natal yang paling indah yang kami berdua terima di tahun ini,” ujar Jonas Rivanno.

Seperti diketahui, Andah akhirnya bisa hamil setelah melakukan program kehamilan melalui metode bayi tabung di Klinik Morula IVF, Jakarta. Demi menjalani program ini, Asmirandah rela cuti dari dunia hiburan tanah air sejak Januari 2020.(jpg)