JAKARTA-RADAR BOGOR, Menyongsong Liga 1 2020 mendatang, Bali United terus menambah kekuatan. Terhitung pada 31 Desember, Serdadu Tridatu itu telah mendatangkan empat pemain.
Mereka adalah kiper Nadeo Argawinata dari Borneo FC, Gavin Kwan Adsit dari Barito Putera dan Hariono yang kontraknya tak diperpanjang oleh Persib Bandung.
Terbaru, melalui akun Instagram klub, Bali United mengumumkan bergabungnya penyerang sayap Muhammad Rahmat.
CEO Bali United Yabes Tanuri, dikutip dari laman resmi klub, mengkonfirmasi kedatangan Muhammad Rahmat.
“Ya, Muhammad Rahmat resmi bergabung dengan kami. Berdasarkan hasil diskusi dengan tim pelatih, nama Rahmat memang jadi salah satu pemain yang dibutuhkan untuk musim kompetisi tahun 2020. Tawaran kami juga disambut positif oleh pemain yang bersangkutan,” paparnya.
Keputusan Bali United merekrut Rahmat dinilai cukup masuk akal. Pemain berusia 31 tahun itu memiliki catatan yang cukup baik selama bermain di Liga 1 sejak 2017 lalu.
Sejak bermain membela PSM Makassar pada 2017 di kompetisi Liga 1, Rahmat tercatat telah bermain sebanyak 89 kali dengan mencetak 15 gol.
Bukan hanya itu, Rahmat juga berhasil mengantarkan pasukan Juku Eja itu mengalahkan Persija Jakarta di babak final untuk menjuarai Piala Indonesia 2019 pada Agustus lalu.
Dalam tujuh kali penampilannya, ia berhasil mencetak satu gol dan dua assist. (dtk)