Terinspirasi Ronaldo, Bruno Fernandes Janjikan Banyak Trofi buat Fans MU

0
62
Bruno Fernandes resmi jadi pemain manchester United, Kamis (30/1/2020).
Bruno Fernandes resmi jadi pemain manchester United, Kamis (30/1/2020).
Bruno Fernandes resmi jadi pemain manchester United, Kamis (30/1/2020).
Bruno Fernandes resmi jadi pemain manchester United, Kamis (30/1/2020).

JAKARTA-RADAR BOGOR, Manchester United baru saja meresmikan rekrutan barunya, Bruno Fernandes, sehari sebelum jendela transfer Januari 2020 tutup. Gelandang Timnas Portugal itu mengaku sudah jadi penggemar Setan Merah, sejak Cristiano Ronaldo membela raksasa Premier League itu.

Fernandes didatangkan MU dari Sporting Clube de Portugal (Sporting CP) dengan biaya yang bisa mencapai 80 juta euro.

Melalui akun resmi MU, Fernandes diperkenalkan sebagai pemain baru yang menandatangani kontrak berdurasi lima setengah tahun, dengan opsi untuk perpanjangan kontrak tahun berikutnya.

Pemain internasional Portugal itu telah menyumbang 63 gol dan 52 assist dalam 137 penampilan untuk Sporting.

Dia telah membuat 19 caps bersama timnas senior Portugal dan merupakan bagian dari skuad yang sukses memenangkan Liga Bangsa-Bangsa UEFA pada 2019.

Usai diresmikan sebagai pemain MU, Bruno Fernandes mengungkapkan kekagumannya dengan klub yang bermarkas di Old Trafford itu.

“Cintaku pada Manchester United benar-benar dimulai ketika saya dulu menonton Cristiano Ronaldo bermain dan sejak itu saya telah menjadi penggemar berat klub hebat ini,” kata Fernandes dikutip Pojoksatu.id dari laman resmi klub.

Gelandang 25 tahun ini berjanji akan mengeluarkan kemampuan terbaiknya untuk membawa sukses Setan Merah dan meraih banyak gelar.

“Bagi saya sekarang bermain untuk Manchester United terasa luar biasa, saya telah bekerja keras untuk sampai ke momen ini dan saya bisa berjanji kepada para penggemar bahwa saya akan memberikan segalanya untuk membantu membawa kita lebih banyak kesuksesan dan trofi,” tuturnya.

Tak lupa, Fernandes mengapresiasi mantan klubnya, Sporting CP, tempat dirinya ditempa sehingga menjadi salah satu gelandang beratribut tinggi.

“Saya ingin berterima kasih kepada Sporting atas semua yang telah mereka lakukan untuk saya. Sangatlah aneh untuk mendengar kata-kata manis yang telah dikatakan tentang saya dari para pemain yang dulu bermain untuk tim ini.”

“Terima kasih banyak untuk Ole (Gunnar Solskjaer) dan semua orang di Manchester United atas kepercayaan yang telah mereka tunjukkan pada saya dan saya tidak sabar untuk mulai membayarnya di lapangan,” tutup sang gelandang. (dtk)