Sehari Tambah 214 Kasus, Pasien Positif Covid-19 di Indonesia Tembus 9.096 Orang

0
209
Ilustrasi
Ilustrasi

JAKARTA-RADAR BOGOR, Penambahan kasus baru pasien positif Covid-19 di Indonesia per Senin (27/4) yakni 214 orang. Artinya, kini total kasus positif Covid-19 di tanah air sudah mencapai 9.096 orang. Penambahan jumlah kasus baru ini terus bertambah seiring tes uji yang terus dilakukan dengan metode PCR.

Sedikitnya ada 46 laboratorium yang melakukan uji spesimen terhadap pasien Covid-19. Dan, sudah ada 75 ribu spesimen yang diuji dari 59 ribu pasien.

“Total pasien positif 9.096 orang. Semakin banyak pasien yang sakit. Semakin berat beban rumah sakit tentunya,” kata Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto, Senin (27/4).

Sedangkan kasus meninggal yakni bertambah 22 orang sehingga totalnya sebanyak 765 jiwa. Mereka yang meninggal adalah kelompok usia 60 tahun hingga 80 tahun. Ada juga kelompok usia 40-60 tahun.

“Kebanyakan yang meninggal karena menderita penyakit komorbit yakni hipertensi, diabetes, jantung, paru obstruktif seperti asma dan bronkitis,” tuturnya.

Sedangkan jumlah pasien sembuh makin bertambah. Ada tambahan 44 pasien sembuh dan totalnya menjadi 1.151 pasien sembuh. “Pasien sembuh rincian terbanyak yakni Jakarta 337 pasien, Jawa Timur 140 pasien, Sulawesi Selatan 106 pasien, Jawa Barat 96 pasien, dan Jawa Tengah 88 pasien,” imbuh Yurianto.

Pasien Dalam Pengawasan (PDP) tercatat sebanyak 19.987 orang. Sementara Orang Dalam Pemantauan (ODP) adalah sebanyak 210.199 orang.

“Tetaplah berada di rumah, jangan mudik sebab banyak orang tanpa gejala yang bsia saja kita temui sepanjang perjalanan. Lebih aman berada di rumah. Disiplin dalam melaksanakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dan disiplin pakai masker,” jelasnya.(JPC)