JAKARTA-RADAR BOGOR, Facebook ternyata punya senjata rahasia untuk mengalahkan aplikasi rapat online Zoom.
Caranya dengan menggabungkan WhatsApp dengan Messenger Rooms yang membuat pengguna WhatsApp bisa video call dengan 50 peserta dalam satu panggilan.
Messenger Rooms merupakan fitur rapat online dari Facebook yang pengguna bisa melakukan video call secara private dengan membagikan link.
Orang yang tidak memiliki akun Facebook bisa bergabung dalam video call tersebut. Ruang percakapan digital ini mampu menampung 50 peserta dalam satu kali panggilan.
Kolaborasi dengan WhatsApp sudah terlihat dalam WhatsApp beta versi 2.2019.6 untuk iOS dan WhatsApp versi 2.20.139 versi Android, seperti dikutip dari WABetaInfo, Selasa (12/5/2020).
Jadi dalam menu WhatsApp (ikon klip kertas) akan ditemukan shortcuts Messenger Rooms. Pengguna WhatsApp tinggal meng-klik ikon gambar video tersebut untuk mulai menggunakan Messenger Rooms.
Selanjutnya pengguna akan diarahkan ke aplikasi Messenger milik Facebook, setelahnya mengaktifkan fitur Rooms dan bisa video call dengan 50 peserta sekaligus.
Untuk bisa mencoba layanan ini, kamu harus ikut Google Beta Program. Caranya mendaftar di Google Play Store. Jumlah yang ikut program ini dibatasi, jadi siapa cepat dia dapat.
WhatsApp baru saja menambahkan jumlah peserta video call. Bila dulu pesertanya cuma empat orang,kini bisa WhatsApp video call dengan delapan orang sekaligus.
Sebelumnya, Vice President Messenger Facebook Stan Chudnovsky, fitur Messenger Rooms akan diintegrasikan dengan Instragram Direct, WhatsApp, dan Portal.
“Komunitas kami semakin banyak beralih ke Messenger dan WhatsApp untuk tetap terhubung,” ujar Stan Chudnovsky seperti dilansir dari Venture Beat.
“Pada Messenger dan WhatsApp, ada 700 juta akun berpartisipasi dalam panggilan suara setiap harinya dan jumlah ini meningkat lebih dari dua kalinya sejak pandemi corona dimulai. Dalam beberapa kasus, jumlah panggilan video grup meningkat lebih dari 10 kalinya.”
Kolaborasi Messenger Rooms dan WhatsApp ini jadi ancaman nyata bagi Zoom. Pasalnya, WhatsApp merupakan aplikasi sejuta umat. Pengguna aktifnya mencapai miliaran akun per hari. Aplikasi chatting ini bahkan sudah di download lebih dari 5 miliar kali. (*/ysp)