Terkendala Sinyal, Guru Bakal Sambangi Siswa

0
40
Ilustrasi
Ilustrasi

CITEUREUP–RADAR BOGOR, Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor, menyiapkan sejumlah solusi selama pandemi terutama bagi siswa sekolah dasar yang terkendala sinyal dan tak memiliki gawai.

Hubungan Masyarakat (Humas) Disdik Kabupaten Bogor, Ikbal Rukmana menjelaskan, masih menunggu hasil laporan dari tenaga pendidik di tiap wilayah untuk pemetaan murid yang berada di wilayah minim jaringan internet.

Nantinya, pengajar akan mendatangi rumah siswa tersebut. “Misalkan di sekitar rumah guru ada berapa murid yang tinggal di sana nah baru dia melangsungkan PJJ,” terang dia.

Kepala SDN Tajur 2, Kecamatan Citeureup, Dedeh Sukaesih menyebut, sedang monitoring pendidikan jarak jauh (PJJ) untuk nantinya melihat murid di wilayah mana saja yang terkendala.

Dia mengaku, kendala jaringan internet menjadi sangat krusial ketika PJJ diterapkan sedangkan kondisi lapangan tak mendukung. Termasuk, masih banyak masyarakat memiliki perekonomian yang rendah.(reg)