JAKARTA-RADAR BOGOR, Indonesia yang akan menjadi tuan rumah MotoGP 2021 tak cuma jadi penonton. Indonesia juga bakal memiliki tim sendiri di ajang balapan dunia tersebut, khususnya di kelas Moto2 musim depan.
Kini, tim balap MotoGP Indonesia sudah memiliki nama resmi. Melalui sosial media resminya, tim ini menegaskan namanya menjadi Mandalika Racing Team atau disingkat menjadi MRT.
“Semangat Mengibarkan MERAH PUTIH di Musim Balap Moto2 Tahun 2021,” tulis Mandalika Racing Team Indonesia dalam akun instagram resminya.
Dijelaskannya, Mandalika Racing Team Indonesia adalah tim balap Moto2 yang dibangun dengan tujuan untuk meningkatkan pembinaan prestasi bagi para pebalap Indonesia. Langkah ini merupakan salah satu upaya mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.
Mandalika Racing Team Indonesia memiliki visi meningkatkan prestasi dan kesejahteraan pembalap, juri, mekanik Indonesia. Misi utamanya adalah melakukan pembinaan yang berjenjang dan berkesinambungan.
“MANDALIKA RACING TEAM Bekerjasama Dengan KEMENPORA & IMI Akan Melakukan Pembinaan Para Pembalap Mulai Dari Usia Muda dan Memberi Peluang Bagi Pembalap Berprestasi Di Nasional untuk Ke Jenjang Internasional,” tulis sosial media Mandalika Racing Team Indonesia.