Saluran Irigasi dan Jalan Lingkungan di Ciawi Amblas

0
226
Jalan-Amblas
: Saluran irigasi dan jalan lingkungan di Kecamatan Ciawi amblas terkena longsor dan banjir.
Jalan-Amblas
: Saluran irigasi dan jalan lingkungan di Kecamatan Ciawi amblas terkena longsor dan banjir.

CIAWI-RADAR BOGOR, Saluran Irigasi dan jalan lingkungan di sejumlah wilayah yang ada di Kecamatan Ciawi amblas diterjang longsor dan banjir.

Beberapa saluran irigasi yang terkena longsoran terjadi di Kampung Banjarwangi RT 03/02, Desa Banjarwangi, Kecamatan Ciawi. Lalu saluran irigasi di kampung Teluk Pinang, Desa Banjarwangi. Serta di Kampung Kubang RT 02/05, Desa Banjarwaru. Kemudian di tebingan saluran Banjarwaru.

“Iya, kita sudah laporkan ke UPT Infrastruktur Irigasi Kelas A wilayah III juga kecamatan Ciawi. Tadi sudah ada pengecekan,” tutur Deden(51) warga Desa Banjarwaru, kepada Radar Bogor, kemarin (2/12).

Sementara itu, Pelaksana UPT Infrastruktur Irigasi kelas A Wilayah III, Dedi Junaedi mengatakan, longsor tersebut selain mengancam rumah warga serta akses jakan, juga berdampak pada saluran irigasi.

“Dikhawatirkan berdampak pada rumah warga, perlu adanya penanganan cepat. Tujuannya, agar jika terjadi longsor susulan tidak terkena rumah warga, harus ditangani cepat,” ucapanya.

Selain itu, longsoran yang terjadi telah mengikis bibir jalan. Sehingga, dikhawatirkan akan mengganggu akses jalan warga. “Ada beberapa ruas jalan lingkungan di titik bencana sudah terkikis, ini bahaya,” tukasnya. (all/c)