BOGOR–RADAR BOGOR,Pedagang Pasar Cisarua yang sebelumnya menempati bangunan yang dibongkar, sudah enggan menempati tempat relokasi saat ini. Mereka sudah tak sabar ingin kembali menempati tempat lama, yang kini masih dalam tahap revitalisasi, yaitu berada di Blok D.
Salah satu pedagang sayuran, Iwan yang saat ini mengisi lapak sementara mengaku bahwa sudah ingin pindah ke tempat barunya. Sebab, berjualan di tempat sementara kurang begitu banyak pembeli. Selain banyak tidak tahu, pembeli pun mengaku malas karena lokasi berjualan berada paling pojok di pasar tersebut.
’’Wah ini sih paling pojok, makanya pembeli malas, kalau bukan pelanggan yang datang, kami jualan nyaris sepi,” ujar Iwan dikutip dari Mteropolitan.id.
Namun begitu, keinginan pindah ini masih bisa terwujud karena lokasi baru masih dalam proses pengerjaan.
’’Harusnya sih dari tahun kemarin selesai, tapi pekerjaan molor, jadi belum bisa pindah,” ucapnya.
Pedagang daging sapi, Karim mengaku, berjualan dengan di lokasi paling pojok yang memang sepi pembeli. Ia berharap, tempat jualan yang baru akan membawa perubahan.
’’Ya mudah-mudahan dengan pasar yang baru, pembeli kerasan datang ke sini untuk belanja,” bebernya.
Sementara itu, UPT Pasar Cisarua mengklaim pembangunan revitalisasi Pasar Cisarua Blok D sudah mencapai tahap akhir. Hal tersebut disampaikan Kepala UPT Pasar Cisarua, Mira Fatriana, usai meninjau langsung lokasi bersama Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kabupaten Bogor, beserta Dirut PD Pasar Tohaga, kemarin (10/1).
Mira memastikan Pasar Cisarua kini tinggal menunggu serah terima bangunan, sebelum diisi oleh pedagang.
Dari hasil peninjauan, Mira mengatakan, progres pembangunan tersebut sudah mencapai 100 persen untuk bangunan utama. Tinggal beberapa bagian dari pembangunan yang harus dilakukan perapian.
’’Karena terkendala cuaca jadi sedikit melenceng dari target, hanya tinggal perapihan saja,” ujarnya kepada Radar Bogor.
Nantinya, para pedagang yang sebelumnya berjualan di Blok D, Blok JT dan para PKL akan mengisi bangunan yang baru direvitalisasi tersebut. Namun sebelumnya, Mira mengatakan, para pedagang diharuskan menyelesaikan seluruh administrasi selambat-lambatnya 13 Januari mendatang, untuk memiliki hak mengisi kios di Blok D.
Untuk waktu pemindahannya, lanjut Mira, pihaknya menunggu serah terima bangunan oleh pihak pelaksana dengan Disdagin. Usai peninjauan, rencananya, pihak pelaksana akan berkoordinasi dengan Disdagin untuk menentukan kapan kesiapan serah terima bangunan, sebelum dilimpahkan kepada PD Pasar Tohaga.
’’Belum tahu infonya, tinggal menunggu keputusan antara pihak pelaksana dengan Disdagin,” tambahnya.
Di tempat yang sama, Camat Cisarua, Deni Humaedi mengatakan, dengan selesainya pembangunan tersebut, diharapkan pasar dapat segera diisi oleh pedagang yang selama ini merasa kesulitan dalam penjualannya. Selain itu, fasilitas baru yang ada di Blok D, Deni berharap, dapat menunjang kegiatan jual beli di Pasar Cisarua. ’’Semoga semakin nyaman dan teratur dengan fasilitas yang disediakan,” katanya.(cr2/c)