Angkatan 79 SMANDA Bogor Berbagi untuk Korban Bencana Bogor dan Banten

0
121
Penyerahan bantuan korban bencana dari Angkatan 79cm Smanda Kota Bogor
Penyerahan bantuan korban bencana dari Angkatan 79 SMANDA Kota Bogor

BOGOR – RADAR BOGOR, Bencana banjir dan longsor yang melanda Kabupaten Bogor dan Lebak Banten menjadi perhatian semua pihak.

Tak terkecuali, Alumni SMAN 2 (SMANDA) Bogor Angkatan 79. Secara urunan mereka memberikan bantuan kepada para korban bencana di dua wilayah tersebut.

Bantuan berupa selimut, pakaian, sajadah, mukena, sarung dan lain-lain itu, diterima langsung oleh Kapolsek Kota Rangkasbitung AKP Ugum Taryana di Banten.

Sementara untuk bantuan bencanan di Kecamatan Sukajaya dan Nanggung, Kabupaten Bogor disalurkan melalui pramuka.

“Bantuan tersebut sebagai bentuk kepedulian kami atas terjadinya bencana alam di Bogor dan Banten,” ujar Ketua Angkatan 79 SMAN2 Bogor, Rudy Triyanto.

Bantuan bagi korban bencana alam ini diharapkan dapat mengurangi beban masyarakat yang terdampak bencana supaya segera pulih. (ind/*)