Pengunjung Keluhkan Akses Trotoar yang Dipakai Pedagang Berjualan

0
291

BOGOR-RADAR BOGOR, Jalan Surya Kencana sangat padat pengunjung akses trotoar pun di penuhi oleh pedagang, Sabtu(8/2/2020)

Para Pengunjung Acara Bogor Street Fest CGM 2020 keluhkan akses jalan trotoar dari Jl Surya kencana hingga Jl Siliwangi yang di padati pedagang kaki lima. Sehingga pengunjung tidak dapat melewati akses trotoar yang ada di lokasi.

Berdesak-desakan dan belum tentu bisa sampai ke tempat tujuan itulah yang di rasakan oleh pengunjung. Pada akses trotoar banyak pedangang kaki lima yang nekat berjualan seperti tukang gorengan, tukang accesoris dan pedagang lainnya, hal ini menyebabkan akses pejalan kaki tidak mendapatkan hak nya.

“Belum lagi yang membawa anak kecil kasian, Berdesak-desakan terus nangis dan mau gimana lagi harusnya ada petugas yang mengamankan trotoar untuk akses pejalan kaki, kalau kaya gini mah ampun kasian saya.” Ujar Pejalan kaki, Ibu lela

Akibat dari akses trotoar yang di gunakan pedagang untuk berjualan yakni pengunjung dorong-dorongan untuk mendapatkan akses jalan.

(Pkl-Nadilla)