BOGOR-RADAR BOGOR, Mizan Amanah sebagai salah satu pengelola donasi konsumen Alfamart, menyalurkan 100 wastafel untuk dipasang di Puskesmas. Salah satunya adalah Puskesmas Cileungsi, di Kabupaten Bogor.
Mizan Amanah mengalokasikan hasil donasi konsumen Alfamart untuk penanggulangan bencana nasional Covid-19, salah satunya yakni berupa wastafel.
Tujuan bantuan wastafel ini adalah untuk mempermudah masyarakat melakukan cuci tangan sebagai bentuk pencegahan meluasnya virus Covid-19, terutama di puskesmas.
Corporate Communication GM Alfamart, Nur Rachman menyatakan bahwa puskesmas merupakan salah satu fasilitas kesehatan yang paling mudah diakses oleh masyarakat.
“Kita tahu puskesmas sangat akrab di masyarakat, pada masa pandemi virus seperti sekarang pun puskesmas memiliki peranan penting,” jelasnya.
Salah satunya adalah dengan melakukan penelusuran terhadap masyarakat yang diduga kontak dengan pasien positif untuk selanjutnya dilakukan screening dengan rapid test atau metode lain.
Selain itu adalah puskesmas bersama rumah sakit setempat memberikan edukasi informasi dan melakukan monitor mengenai apa yang harus dilakukan oleh pasien. Oleh karenanya, fasilitas memadai seperti wastafel juga sangat diperlukan.
Deli Mulayati, Kepala Puskesmas Cileungsi mengungkapkan terima kasihnya atas bantuan konsumen Alfamart tersebut.
“Terima kasih atas bantuan berupa Wastafel sebagai salah satu pencegahan mata rantai penularan Covid 19. Sangat Berguna bagi kami petugas medis dan pasien khususnya yang berkunjung ke Puskesmas Cileungsi,” terang Deli. (*/ysp)