Tak Terima Ditegur, Pemuda Ini Adu Jotos dengan Petugas Cek Poin Jonggol. Lihat videonya!

0
86
Seorang pemuda terlibat kerubutan dengan petugas cek poin PSBB di Jonggol, Sabtu (9/5/2020).
Seorang pemuda terlibat kerubutan dengan petugas cek poin SBB di Jonggol-Cibarusah, Sabtu (9/5/2020).

JONGGOL-RADAR BOGOR, Aksi tak terpuji dilakukan oleh pelanggar Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Kabupaten Bogor, Sabtu (9/5/2020).

Bukannya mematuhi, pelangar justru adu jotos dengan petugas. Aksi koboy pelanggar tersebut terekam video ponsel dan viral di media sosial.

Ada dua rekaman video yang mengambarkan aksi pelanggar. Dalam video pertama yang diterima radarbogor.id, pelanggar yang tidak mengenakan helm juga masker itu tak terima diberhetikan oleh petugas di cek poin perbatasan Jonggol-Cibarusah.

Pelaku yang mengendarai motor jenis matic itu kemudian adu mulut dengan sejumlah petugas kepolisian juga karang taruna. Ia lalu membentak petugas bahkan hendak berusaha kabur dan menabrak petugas.

Polah tingkahnya itupun membuat seluruh petugas kesal. Pelanggar dan salah seorang petugas sempat terlibat baku hantam. Petugas lain pun memisahkan perkelahian dan pelanggar dibiarkan untuk melanjutkan perjalanan.

Sementara itu dalam video kedua, pelanggar tersebut kembali mendatangi pos cek poin Jonggol-Cibarusah untuk melakukan balas dendam akibat tak terima terpukul oleh salah satu petugas cek poin.

Awalnya pelanggar tersebut berlaga hendak meminta maaf dan mengajak petugas dari karang taruna ke belakang tenda. Tak lama pelanggar melayangkan bogem mentah pada petugas tepat pada bagian wajah.

Dikonfirmasi, Kabag Humas Polres Bogor AKP Ita membenarkan aksi pelanggar yang melawan petugas tersebut. “Iya benar. Kejadianya kemarin,” katanya kepada radarbogor.id (10/5/2020). (all)

https://youtu.be/FIFKiaJVPsI

https://youtu.be/1WeeoEbvcBY