BOGOR – RADAR BOGOR, Melihat wabah virus corona atau Covid-19 yang masih meluas di Indonesia membuat sejumlah pihak tergerak untuk saling membantu. Pasalnya, dampak yang diakibatkan oleh Covid-19 tidak main-main.
Komunitas mobil pecinta Pajero yakni Pajero Indonesia Club (PIC) chapter Elang Baraya Raya, Jabodetabek turut mengulurkan tangan.
Kegiatan baksos dan membagikan paket berbuka yang sudah dilakukan beberapa kali dan akhirnya yang ke empat digelar di seputaran Jalan Baru, Sholeh Iskandar pada Minggu (17/5/2020). Kegiatan tersebut digerakkan untuk membantu masyarakat yang terkena dampak.
Gubernur PIC Chapter Elang Braya Raya,Aris Risdianto kegiatan berbagi merupakan kegiatan yang rutin dilakukan, terutama pada tiap bulan Ramadan. Hanya tahun ini sedikit berbeda.
“Kami berkolaborasi dengan Badan Bergerak Hati, bagi ratusan paket sembako dan buka puasa pada warga sekitar dan pengguna jalan,” ujar Aris Risdianto.
Paket yang dibagikan kemarin berjumlah 200 paket sembako, 110 paket berbuka puasa, untuk warga sekitar lokasi titik kumpul (SMK Tridarma 4) dan pengguna jalan.
Khusus chapter Elang Baraya Raya Jabodetabek, sudah empat kali, sebelumnya di Sunter, Depok, Bogor juga. Dewan Pengawas, Awaluddin Sarmidi menambahi kegiatan ini merupakan bentuk empati dan kepedulian anggota Pajero Indonesia Club terhadap sesama terutama yang terkena dampak Covid-19.
“Merupakan inisiatif dan kepedulian kami dengan kondisi pandemik saat ini. Semoga apa yang sudah kami berikan bisa bermanfaat dan berguna bagi masyarakat,” tambah Awaluddin Sarmidi.
Tak hanya anggota saja, juga melipatkan keluarga. Kegiatan yang rutin dilakukan pada bln Ramadan. Karena situasi, kegiatan untuk buka puasa bersama anggota dan keluarga juga dilakukan sesuai Protokol kesehatan Covid-19.
Aris maupun Awaluddin mengharapkan warga tetap mematuhi pemerintah dengan selalu menggunakan masker, menjaga kebersihan dengan mencuci tangan, jaga jarak serta mengurangi kegiatan diluar rumah. (*/ysp)