Mayat Pria Misterius Ditemukan Membusuk di Sungai Cijeruk

0
37
Penemuan-Mayat
Penemuan mayat pria membusuk di pinggir Sungai Cijeruk Selasa (26/5/2020) pagi pukul 07.00WIB.
Penemuan-Mayat
Penemuan mayat pria membusuk di pinggir Sungai Cijeruk Selasa (26/5/2020) pagi pukul 07.00WIB.

CIJERUK-RADAR BOGOR, Sosok mayat pria ditemukan membusuk di pinggir Sungai Cijeruk Selasa (26/5/2020) pagi pukul 07.00WIB.

Informasi yang dihimpun radarbogor.id mayat pria berusia sekitar 20 tahunan itu ditemukan tersangkut di bebatuan sungai. Diperkirakan mayat pria bersusia 20 tahunan itu sudah meninggal sejak tiga hari lalu.

“Diduga korban hanyut. Identitasnya belum ditemukan. Warga sekitar juga tidak ada yang kenal,” ujar warga setempat wawan kepada radarbogor.id Selasa (26/5/2020).

Sementara itu Kanit Reskrim Polsek Cijeruk, Ipda AM. Zalukhu memebenarkan penemuan mayat tersebut. “Betul. Jenazah langsung dibawa ke RSUD Ciawi untuk dioutopsi,” tukasnya. (all)