11 Karyawan Telkom Bogor Positif, 72 Lainnya Reaktif

0
54
Ilustrasi Covid-19
Ilustrasi Covid-19

“Hasilnya 11 orang positif Covid-19. Tes swab dilakukan internal perusahaan kemudian dilaporkan kepada satgas,” ucap Dedie.

Dengan adanya temuan tersebut, tim Satgas Penanganan Covid-19 Kota Bogor telah mengimbau kepada PT Telkom perwakilan Bogor untuk menutup sementara aktivitas sampai 1 September 2020.

Selain itu, perusahaan juga diminta melakukan tracing terhadap mereka yang kontak erat. “Saya sudah ketemu kepala perwakilan Telkom wilayah Bogor untuk menutup sementara kantor Telkom sampai 1 September 2020. Kemudian dilakukan disinfeksi dan tracing,” imbuh Dedie.

Dia menduga terjadinya penularan dari klaster perkantoran terjadi karena sistem sirkulasi udara yang kurang baik serta durasi bekerja dalam satu ruangan yang cukup lama. “Ditambah, kurangnya penerapan protokol kesehatan yang ketat dari perusahaan,” pungkasnya. (ded)