Kota Bogor PSBB Lagi, Puncak Diserbu Wisatawan

0
32
Puncak
Suasana lalu lintas di Jalur Puncak yang ramai dipadati wisatawan, Minggu (30/8/2020).
Puncak
Suasana lalu lintas di Jalur Puncak yang ramai dipadati wisatawan, Minggu (30/8/2020).

BOGOR-RADAR BOGOR, Pemkot Bogor kembali memberlakukan PSBB terkait status kota hujan yang kini menjadi zona merah.

Namun PSBB hanya berlaku di Kota Bogor, sedangkan daerah di sekitarnya, seperti Jakarta, Depok, Bekasi bahkan Kabupaten Bogor sendiri nampak normal. Bahkan kawasan Puncak Bogor masih terus diserbu wisatawan.

Pantauan radarbogor.id sejak Sabtu (29/8/202) sore hingga Minggu (30/8/2020) kawasan Puncak dipadati wisatawan.

Tak hanya roda empat, kendaraan roda dua yang melintasi jalanan Kota Bogor memadati kawasan Puncak.

“Iya, jumlah wisatawan masih cukup tinggi,” ujar Kasatlantas polres Bogor AKP Fitra Zuanda kepada radarbogor.id Minggu (30/8/2020).

Ya, sejumlah wisata di kawasan Puncak seperti Taman Safari Indonesia, Taman wisata Matahari juga kebun teh Gunung Mas dipadati wisatawan.