Menurutnya, penyaluran bantuan Pemkot Bogor ditargetkan selesai akhir September 2020.
“Kita targetkan 98 persen untuk penyalurannya,” kata dia. Menurutnya, bantuan tahap tiga tersebut disalurkan di 28.000 penerima BLT, yang merupakan warga Kota Bogor.
Yusuf mengatakan, penyaluran bantuan hingga kini relatif aman dan tertib, tinggal menekankan kepatuhan warga terhadap jadwal yang perlu terus menerus disosialisasikan RW dan RT agar tidak terjadi penumpukan.
“Hari ini jadwal di Kecamatan Tanah Sareal, tersebar di 9 kelurahan di Kota Bogor,” katanya.
Sementara itu, Kepala Diskominfostandi Kota Bogor, Rahmat Hidayat mengungkapkan hingga kini Pos Indonesia sudah menyalurkan ke 26.566 penerima BLT.
“Secara persentasi sudah 92 persen warga yang sudah menerima BLT. Sedangkan, sisanya kemungkinan tidak datang atau tidak mengambil ke kelurahan,” ucapnya.