Obat Keras Ilegal Dijual Bebas di Citeureup, Berkedok Toko Kosmetik

0
39
Ilustrasi Obat Tradisional berbahaya
Ilustrasi Obat Tradisional berbahaya
Ilustrasi Obat G
Ilustrasi Obat G

CITEUREUP – RADAR BOGOR, Obat dosis tinggi tanpa resep dijual bebas di wilayah Kecamatan Citeureup. Berkedok toko kosmetik, obat daftar G tersebut dijajakan ke anak usia remaja.

“Ada Tramadol, Hexymer, Trihexpenidyl, Alfazolam,” ungkap penjaga toko kosmetik di Jalan Pahlawan, Desa Sanja, kecamatan Citereup kepada Radar Bogor.(25/10/2020)

Menurut informasi, penjual obat tersebut sebelumnya beroperasi di wilayah Kecamatan Babakan Madang. Namun setelah ditertibkan, penjual tersebut berpindah ke wilayah Citeureup dan nekat berjualan kembali obat keras.

Penjual tersebut mengaku memiliki boss yang sering mengamankan pihak – pihak yang akan menertibkan toko tersebut.

“Nanti saya bilang bos dulu,” ujarnya kepada Radar Bogor entah apa yang dimaksud penjual tersebut.

Terpisah, Kanit Satpol PP Kecamatan Citeureup, Yandres Reke menyatakan baru mengetahui keberadaan toko tersebut.

Untuk itu, pihaknya akan berkoordinasi dengan Polsek Citeureup untuk menyelidik adanya peredaran obat G tanpa resep di wilayahnya.

“Nanti saya akan kordinasi dengan kepolisian. Karena itu tugasnya kepolisian dan BPOM, karena bukan tugas kami kalau menindak obat-obatan,” tandasnya. (rp1)