DKM Al Amaliyah Donor Darah Kedua Peduli Anak Thalassaemia

0
36
Salah satu warga saat mendonor darah.
Salah satu warga saat mendonor darah.

CIOMAS-RADAR BOGOR, DKM Al Amaliyah RW 12 dan 14 Taman Pagelaran, Kelurahan Padasuka, Kecamatan Ciomas Kabupaten Bogor, untuk kedua kalinya berkerjasama dengan warga, juga PMI Cabang Kota Bogor, melakukan aksi bakti sosial donor darah peduli anak Thalassamia.

Pengurus RW 14 Ahmad Sujana yang sekaligus juga salah satu Pengurus Mesjid Al Amaliyyah, mengatakan kegiatan bakti sosial ini diharapkan bisa membantu anak-anak Thalassamia, disamping juga untuk menjaga kebugaran dari pendonor.

Katanya, pendonor yang ada diseleksi secara akurat oleh PMI untuk memastikan memenuhi syarat untuk mendonorkan darahnya. “Total jumlah pendonor tercatat sebanyak 55 orang,” kata dia.

Termasuk Ketua RW 12 Nur Santoso juga Lurah Padasuka Budi Kurniawan, yang juga menyumbangkan darahnya.

Ia berharap, untuk kegiatan donor selanjutnya, peserta donor makin terus meningkat.

Dalam kesempatan tersebut, Lurah Padasuka Budi Kurniawan menyampaikan penghargaan yang kepada semua pihak yang telah membantu terselenggaranya acara donor darah di wilayahnya tersebut.

“Saya berharap bisa terus dilaksanakan secara berkesinambungan untuk membantu sesama,” singkatnya. (*/unt)