BOGOR-RADAR BOGOR, Hari pertama penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Kota Bogor, dikunjungi secara langsung oleh Kapolda Jawa Barat dan Pangdam III/Siliwangi guna mengecek kesiapan pelaksanaan PSBB di Kota Bogor.
Wakil Walikota Bogor, Dedie A. Rachiem, turut mendampingi dalam meninjau beberapa titik lokasi kesiapan PSBB. Salah satunya di Stasiun Bogor.
“Tadi sudah kita lihat, Alhamdulillah yang pertama penurunan dari jumlah penumpang itu sudah signifikan. Paling tidak sudah 50 persen,” ucap Dedie, Rabu (15/4/2020).
Menurut data informasi yang didapat, Dedie mengatakan, biasanya ada 280 ribu jumlah penumpang KRL dari Bogor tujuan Jakarta. Sedangkan kemarin tercatat ada sebanyak 110 ribu. Meskipun masih tinggi tetapi menurutnya sudah ada langkah pasti.
Dedie berharap, PT. KCI dan PT. KAI, termasuk pemerintah Provinsi DKI Jakarta dapat lebih mengetatkan pelaksanaan PSBB. Sehingga, uang yang digelontorkan oleh pemerintah tidak terbuang sia-sia.
“Artinya butuh kedisiplinan, dukungan, dan kesabaran. Termasuk juga, kita ingin semuanya pengen lebaran. Supaya lebaran, semuanya harus disiplin. Itu saja,” tukasnya.(CR3)