Polisi Buru Penjarah Rumah Tetangga Ketua MUI Saat Malam Tarawih

0
156
Kanit Reskrim Megamendung Iptu Pranolo beserta 3 anggota Reskrim sdg lidik lakukan pelacakan kasus pencurian
Kanit Reskrim Megamendung Iptu Pranolo beserta 3 anggota Reskrim sedang lidik lakukan pelacakan kasus pencurian.

MEGAMENDUNG-RADAR BOGOR, Satuan Reskrim Polsek Megamendung, Polres Bogor terus memburu pelaku penjarahan Rumah Palaudin (30) tetangga Ketua MUI Desa Megamendung.

Ditinggal Tarawih, Rumah Tetangga Ketua MUI Dibobol Maling. Uang Rp 10 Juta Raib!

“Hingga saat ini, kita masih lakukan pengejaran terhadap pelaku,” ujar Kapolsek Megamendung, kompol Budi Santoso kepada radarbogor.id, Minggu (26/4/2020).

Iapun meminta pada warga masyarakat di Kecamatan Megamendung agar selalu waspada. Mengingat tingkat kejahatan di bulam ramadhan ini tinggi. “Terlebih kondisi saat ini. Banyak tahanan yang nekad,” tururnya.

Iapun meminta agar masyarakat mematuhi untuk tidak melaksanakan solat tarawih di masjid selama pandemi Covid-19 ini. “Karena para pelaku memanfaatkan sepinya rumah,” tukasnya.

Diberitakan sebelumnya, rumah Palaudin warga Desa Megamendung dijarah maling. Penjarahan dilakukan saat seisi rumah melaksanakan solat tarawih pertama. Rumah dalam keadaan kosong, membuat maling leluasa menjarah uang milik tetangga ketua MUI itu. (all)