Tak Gunakan Masker Saat Berobat, Pasien Puskesmas Ditegur dan Diedukasi Camat

0
41
Camat Cisarua, Deni Humaedi saat menyerahkan bantuan sembako melalui pihak puskesmas.
Camat Cisarua, Deni Humaedi saat menyerahkan bantuan sembako melalui pihak puskesmas.

CISARUA-RADAR BOGOR, Pemahaman warga akan penggunaaan masker masih rendah. Termsuk di lokasi pelayaan kesehatan.

Seperti yang terjadi di Puskesmas Cisarua dan Cibulan. Masih banyak masyarakat yang datang ke puskesmas tidak menggunakan masker.

Hal inipun membahayakan pasien yang lain juga para tenaga medis di Puskesmas Cisarua dan Cibulan.

“Iya masih ada yang bandel. Keluhan dokter bahwa ada pengunjung (pasien, red) yang tidak bermasker,” ujar Camat Cisarua, Deni Humaedi kepada radarbogor.id (28/4/2020).

Untuk itu, muspika Kecamatan Cisarua bertindak tegas dengan menegur dan memberikan edukasi pada pasien-pasian nekad tersebut.

“Kami coba bantu agar pengunjung pelayanan diedukasi dan diwajibkan bermasker. Kita juga berikan masker gratis. Jadi tidak ada lagi pasien yang tidak pakai masker saat ke puskesmas,” tukasnya. (all)