13 Ribu Jiwa di Bojongkulur Terdampak Banjir Luapan Sungai Cileungsi

0
39
Banjir
Kawasan Desa Bojongkulur, Gunungputri yang terendam banjir luapan Sungai Cileungsi, Senin (18/5/2020).
Banjir
Kawasan Desa Bojongkulur, Gunungputri yang terendam banjir luapan Sungai Cileungsi, Senin (18/5/2020).

GUNUNGPUTRI – RADAR BOGOR, Bencana alam banjir merendam ribuan rumah warga di Desa Bojongkulur, Kecamatan Gunungputri, Senin (18/5/2020).

Bedasarkan informasi yang dihimpun Radar Bogor, banjir akibat hujan yang mengguyur sejak Senin (18/5/2020) sore, hingga Selasa (19/5/2020) malam itu, mengakibatkan meluapnya air dari kedua Sungai Cileungsi dan Cikeas.

Banjir merendam enam wilayah RW di sana. Total warga terdampak sebanyak 1.800 Kepala Keluarga (KK).

Ketua Komunitas Peduli Sungai Cileungsi – Cikeas (KP2C), Puarman menyebut, seluruh warga yang terdampak banjir berlokasi di Vila Nusa Indah I dan, II.

Hujan yang terjadi hingga Selasa (19/5/2020) pagi sekira pukul 2.30 WIB ini, membuat arus Sungai Cileungsi dan Cikeas meluap hingga ke pemukiman warga.

“Akibat meluapnya Sungai Cileungsi, sebagian Desa Bojongkulur terendam banjir dengan ketinggian bervariasi 30 – 120 sentimeter,” kata dia kepada Radar Bogor.

KP2C mencatat ada 13.080 jiwa terdampak banjir luapan Sungai Cileungsi. Tersebar di beberapa wilayah, yakni RW13, 14, 15, 18, 22, dana 24.

Sedangkan untuk banjir sekitar 75 persen, menurut dia, terjadi di dua RW23 dan 28. Di Kedua wilayah tersebut terdapat, 420 KK. “Nah banjir yang sebagian hanya 50 persen,” tukas dia. (reg/all)