Sentul City-Perum PPD Sediakan Layanan Transportasi Publik yang Nyaman Menuju Ibu Kota 

0
42
Direktur Utama Perum PPD Pande Putu Yasa didampingi , Head of Corporate Communication Sentul City Alfian Mujani disela-sela uji coba bus JRC di Sentul City, Kamis (23/7/2020).
Direktur Utama Perum PPD Pande Putu Yasa didampingi , Head of Corporate Communication Sentul City Alfian Mujani disela-sela uji coba Bus JRC di Sentul City, Kamis (23/7/2020).

BOGOR-RADAR BOGOR, Sebagai bentuk komitmen memberikan pelayanan dan fasilitas terbaik bagi warganya, Sentul City melalui anak perusahaan PT Sukaputra Graha Cemerlang (SGC), bekerjasama dengan Perum Pengangkutan Penumpang Djakarta (PPD), menyediakan layanan Bus Jabodetabek Residence Connection (JRC).

Bertempat di Terminal Sentul City Kamis (23/7/2020) pagi, layanan transportasi publik tersebut resmi diujicobakan untuk beroperasi.

Sebanyak tiga unit Bus JRC yang akan dioperasikan mulai pukul 05:00 pagi hingga pukul 22:00 malam, dengan harga tiket promo Rp25.000.

Direktur Utama Perum PPD Pande Putu Yasa mengatakan, untuk sementara sebanyak tiga unit Bus JRC yang akan dioperasikan dari Sentul City menuju Jakarta. Namun, jika animo masyarakat meningkat tidak menutup kemungkinan aramadanya akan bertambah.

“Kalau animo penumpang tinggi, armada kita sangat siap. Kami memiliki armada sekitar 763 unit. Artinya dari kebutuhan armada kita tidak khawatir, kapanpun masyarakat butuh kita siap,” ujar Pande.

Untuk jurusannya sendiri, Bus JRC akan melayani perjalanan dari Sentul City ke Sudirman dan Blok M. “Jadwalnya kita coba operasikan 30 menit sekali. Tapi kalau animo masyarakatnya tinggi, bisa 15 bahkan 10 menit sekali keberangkatannya,” ujar Pande.

Ke depan, lanjutnya tidak menutup kemungkinan dibuka jurusan dari Sentul City ke bandara. Hanya saja, saat ini bandara belum beroperasi penuh.