Krisis Air Mulai Melanda Bogor, Jalan Ratusan Meter Demi Mandi dan Cuci

0
34
Krisis air
Ilustrasi. Warga Cigombong harus berjalan ratusan meter untuk mendapatan air bersih.
Krisis air
Warga Kampung Batu Karut, Desa Tugujaya, Kecamatan Cigombong harus berjalan ratusan meter untuk mendapatan air bersih.

CIGOMBONG-RADAR BOGOR, Krisis air mulai melanda Bogor. Sejumlah sumber air warga pun kering tak mengalir.

Seperti yang terjadi di Kampung Batu Karut, Desa Tugujaya, Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor.

Mereka harus berjalan ratusan meter menuju mata air satu satunya yang masih mengalir.

“Iya, sudah susah (krisis air bersih). Ini mau ke mata air di atas (bukit). Buat mandi sama nyuci,” ujar Siti (29) warga setempat saat ditemui radarbogor.id Selasa (4/8/2020).

Sementara itu Ketua RW 04, Desa Tugujaya, Asep Awaludin menuturkan, sudah beberapa hari ini warganya alami krisis air.

“Iya sudah tiga hari ini krisis air,” katanya kepada radarbogor.id Selasa (4/8/2020).

Ia menuturkan, warga yang mengalami krisis air merata di seluruh RT.

“Ada 190 kepala keluarga dari dua RT. Yakni RT 01 dan RT 02 di lingkungan RW 04, Kampung Batu Karut Desa Tugu Jaya ini,” tuturnya.

Asep menjelaskan krisis air ini terjadi setiap tahun. “Musim memarau seperti Ini,” tukasnya. (all)

https://youtu.be/b1nmM1XZ2ao