Begini Cara CCM Sosialisasi Covid-19, Berikan Apresiasi untuk Dirut RSUD Cibinong

0
35
CCM memberikan Apresiasi untuk Dirut RSUD Cibinong
CCM memberikan Apresiasi untuk Dirut RSUD Cibinong.

CIBINONG-RADAR BOGOR, Cibinong City Mall (CCM) merayakan peringatan HUT ke-75 Kemerdekaan RI dengan cara berbeda. Salah satunya dengan konser mini secara online sembari memberikan imbauan tentang bahaya Covid-19.

Public and Media Relation CCM, Farah B Tropera mengakui, gelaran itu untuk memperingati momen kemerdekaan Indonesia. Tak ketinggalan, seluruh pengunjung maupun manajemen mengikuti anjuran pemerintah terkait pemberhentian aktivitas pada pukul 10.17 WIB. Pihaknya pun tetap memberikan imbauan dan sosialisasi masif terkait kewajiban bermasker.

“Konser mini juga tadi Mini Concert Glorious Indonesia, di mana diisi jebolan City Mall Rising Star. Nah, di tengah acara konser kita ingatkan soal bahaya Covid-19,” ungkapnya kepada Radar Bogor.

Konser secara live itu juga diselingi dengan pemberian penghargaan terhadap tenaga medis. CCM memberikan apresiasi secara simbolis kepada tenaga medis lantaran telah berjuang di garda terdepan selama amsa pandemi Covid-19.

“Kita memberikan apresiasi atau kenang-kenangan secara simbolis. Penyerahan dilaksanakan oleh Plt General Manager CCM, Dimas Ario dan diterima Direaktur Utama RSUD Cibinong, Wahyu Eko Widiarso,” pungkasnya.

Ia berharap, pemberian secara simbolis itu bisa menjadi motivasi dan penyemangat bagi para tenaga medis. Bagaimana pun, lanjut Farah, tenaga medis masih sangat dibutuhkan dalam menangani pandemi Covid-19.(mam)