Rawan Penularan Covid-19, Dedie Minta Ponpes Terapkan Protokol Ketat

0
36
Wakil Walikota Bogor saat melakukan sidak jam malam,
Wakil Walikota Bogor saat melakukan sidak jam malam,

BOGOR – RADAR BOGOR, Pondok pesantren atau ponpes jadi tempat yang masih berpotensi penularan Covid-19. Makanya, Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor meminta kepada semua pengelola ponpes untuk tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Dalam menghadapi kondisi sekarang, Wakil Wali Kota Bogor Dedie A Rachim mengatakan, Pemkot ingin dibantu oleh semua pihak. Salah satunya yakni ponpes. Dedie katakan itu usai silaturahmi ke ke Pondok Pesantren Darul Muhajirin, Kedung Halang, Bogor Utara, Sabtu (26/9/2020) lalu.

Kunjungan Dedie itu sekaligus untuk memastikan penerapan protokol kesehatan berjalan baik selama masa pembelajaran di dalam pondok pesantren.

“Bukan hanya doa, tetapi juga prakteknya langsung dengan penerapan protokol kesehatan, harus disiplin memakai masker agar kasus Covid-19 di Kota Bogor tidak bertambah,” ungkap Dedie.

Dengan penerapan protokol kesehatan secara baik dan maksimal, lanjut Dedie, setiap pihak ikut saling menjaga dan mengingatkan pentingnya penerapan protokol kesehatan agar tidak terjadi lonjakan kasus yang tinggi sehingga bisa dikendalikan.

Secara umum semua lapisan masyarakat Kota Bogor diharapkan untuk saling bahu membahu karena situasi yang dialami ini tidak hanya dirasakan masyarakat ekonomi lemah.