Hindari Sekitaran Istana Bogor, Bakal Ada Demo Besar-Besaran

0
49
Demo mahasiswa menolak UU Cipta Kerja di depan Istana Bogor, pekan lalu. Imam Rahmanto/Radar Bogor
Demo mahasiswa menolak UU Cipta Kerja di depan Istana Bogor, pekan lalu. Imam Rahmanto/Radar Bogor

BOGOR-RADAR BOGOR, Bagi warga Kota Bogor dan sekitarnya yang hendak melintas atau menuju seputaran Istana Bogor sore ini (15/10/2020) lebih baik cari jalan lain.

Pasalnya, di seputaran istana Bogor bakal ada unjuk rasa besar-besaran kembali.

Pantauan radarbogor.id pukul 14.30 WIB sejumlah petugas gabungan antara TNI, polri dan satpol PP sudah berjaga di seputaran Istana Bogor.

Tidak hanya itu, sejumlah intel serta polisi berpakaian preman nampak terlihat di sejumlah titik sekitaran Istana Bogor.

Pun tidak jauh dari istana Bogor, kawat berduri juga nampak sudah disiapkan untuk menghalau masa aksi demo.

Adapun aksi demo kali ini masih sama. Yakni menolak UU Cipta Kerja atau Omnibus Law.

sementara dari informasi yang dihimpun radarbogor.id ada ratusan mahasiswa dari Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Bogor yang akan menyerbu Istana Kepresidenan Bogor.

“Mulai jam 15.00WIB,” ujar Ketua HMI Kota Bogor, Herdi Iskandar saat dihubungi radarbogor.id Kamis (15/10/2020). (all)

https://www.instagram.com/p/CGW0Ce7nA7e/?igshid=akl98r1lg7oh