Demo Damai, Polwan Polres Bogor Bagikan Bunga Kepada Peserta Aksi Tolak UU Cipta Kerja

0
38
Anggota Polres Bogor, Iptu Irene Kania Defi memberikan bunga pada perwakilan pendemo di gerbang Tegar Beriman, Jumat (16/10/2020). foto : Hendi / Radar Bogor
Anggota Polres Bogor, Iptu Irene Kania Defi memberikan bunga pada perwakilan pendemo di gerbang Tegar Beriman, Jumat (16/10/2020). foto : Hendi / Radar Bogor

CIBINONG-RADAR BOGOR, Ada yang unik dalam aksi unjuk rasa tolak UU Omnibus Law Cipta Kerja di Komplek Pemerintahan Kabupten Bogor, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (16/10/2020).

Sejumlah polisi wanita (Polwan) membagikan bunga kepada peserta aksi unjuk rasa. itu bagian dari apresiasi yang diberikan Polres Bogor.

“Bunga ini sebagai ungkapan terima kasih kepada rekan-rekan yang melakukan aksi karena telah melakukan demo dengan kondusif, aman dan tertib,” kata Panit Intel Polsek Gunung Putri, Iptu Irene Kania Defi kepada Radar Bogor.

Sebanyak 100 tangkai bunga diberikan Polwan yang mengawal aksi kepada para buruh usai aksi selesai sekitar pukul 15.30 WIB.

Selain memberikan bunga, Polwan juga turut menghadirkan flyer sosialisasi selama aksi berlangsung seperti himbauan memakai masker hingga melaksanakan demo dengan damai dan kondusif.

“Karena kami yakin dengan himbauan seperti ini rekan-rekan buruh membaca dan yakin kepada kami bahwa kami akan mengamankan demo tanpa kekerasan sekalipun,” tukasnya.(ded)