Hati-hati Berkendara di Kota Bogor, Ratusan Pohon Rawan Tumbang

0
45
Rawan-tumbang
Walikota Bogor Bima Arya saat memeriksa kondisi salah satu pohon di Kota Bogor, Senin (2/11/2020).
Rawan-tumbang
Walikota Bogor Bima Arya saat memeriksa kondisi salah satu pohon di Kota Bogor, Senin (2/11/2020).

BOGOR-RADAR BOGOR, Ratusan pohon di Kota Bogor rawan tumbang. Data dari Disperumkim Kota Bogor mengidentifikasi, ada 133 pohon berstatus merah atau rawan tumbang yang masuk dalam program Kartu Tanda Pohon (KTP).

Pohon di Jalan Ahmad Yani Tumbang, Dua Warga Tertimpa. Begini Kondisinya!

Angka tersebut berasal dari 20 persen tottal keseluruhan pohon di Kota Bogor yang ber KTP. Dimana ada 666 pohon yang sudah ber KTP.

Dimana yang ber-KTP hijau 60 persen, 30 persen kuning dan 20 persen merah.

Sementara itu, Walikota Bogor Bima Arya mengimbau jajarannya dan masyarakat untuk waspada terhadap ancaman bahaya bencana hidrometeorologi atau bencana yang dipengaruhi oleh faktor cuaca seperti banjir, longsor, puting beliung hingga pohon tumbang.

Bima Arya memaparkan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor mencatat ada empat titik pohon tumbang yang terjadi pada Senin (2/11/2020) kemarin, antara lain di Jalan Juanda (Bogor Tengah), Jalan Ahmad Yani (Tanah Sareal), Jalan Dadali (Tanah Sareal) dan di kawasan Tajur (Bogor Selatan).

Awas, Ada Pohon Tumbang di Jalan Juanda. Timpa Pengendara Motor!

Meski tidak ada korban jiwa, peristiwa tersebut membuat empat warga luka-luka dan merusak satu unit mobil yang sedang terparkir dan 1 unit rumah.