Pengamanan Jelang Kedatangan Habib Rizieq, Anggota Gabungan Diminta Humanis

0
34
Petugas-Gadog
Petugas saat berjaga di cek poin Simpang Gadog
Petugas-Gadog
Petugas saat berjaga di cek poin Simpang Gadog

MEGAMENDUNG — RADAR BOGOR, Sejumlah anggota gabungan terdiri dari Polri, TNI, Satpol PP, Dishub, dan Brimob, menggelar apel gabungan di Pospol Simpang Gadog, Kabupaten Bogor, Kamis (12/11/2020) pukul 23.00 WIB.

Diketahui apel gabungan dilakukan menjelang kedatangan pentolan FPI Habib Rizieq Shihab, ke Markas Syariah Ponpes Alam dan Argokultural, Jalan Cikopo Selatan, Kampung Lembah Neundeut, RT5/4, Desa Sukagalih, Kecamatan Mengandung, Kabupaten Bogor, Jumat (13/11/2020).

Kapolres Bogor AKBP Roland Rolandy mengatakan, apel gabungan dilakukan dalam rangka pengamanan kedatangan Habib Rizieq Shihab di wilayah hukum Polres Bogor, Jumat (13/11/2020).

Dia menuturkan, dalam pelaksanaan pengamanan ini seluruh anggota diminta agar dapat memahami dan melaksanakan tugas masing-masing dengan baik. Pengamanan berlangsung dimulai malam ini (12/11/2020) hingga Jumat (13/11/2020).

“Ada beberapa hal yang ingin saya sampaikan. Memahami dan dilaksanakan. Saya ingatkan untuk pelaksanaan pengaman yang saya bagi tugas mulai malam ini sampai dengan besok sore,” tuturnya.

Dia meminta, pengamanan dapat dilakukan secara humanis. Tidak ada tindakan represif yang dilakukan oleh para anggota gabungan.

“Selanjutnya, yang harus diantisipasi kita menjaga agar masyarakat sekitar yang tidak ikut meramaikan kegiatan esok hari juga ikut merasakan atau merasa terlayani dengan baik,” pintanya.

“Kita upayakan bersama bahwa tidak ada penutupan jalan. Karena umum masih bisa digunakan oleh masyarakat sekitar baik yang mau menuju puncak ataupun sebaliknya, atau yang melintas wilayah sekitar puncak,” tambahnya.

Selain itu seluruh anggota juga difokuskan untuk menjaga objek-objek vital yang ada di lokasi. Para anggota, lanjutnya, diharapkan dapat kesehatan dan stabilitas emosi sehingga tidak terpancing maupun terpengaruh terhadap berbagai hal yang tidak diinginkan.

“Tolong camkan. Tidak ada tindakan represif yang dilakukan oleh kita (anggota). Saya minta camkan oleh seluruh anggota yang hadir apel malam ini. Untuk kegiatan malam hari ini hingga besok hari. Agar seluruh rekan rekan melaksanakan tugas dengan baik dan humanis,” tukasnya. (reg)