Waspada Klaster Pilkades Serentak, Begini Kampanye Cakades di Klapanunggal

0
40
Pilkades Klapanunggal
Pemberian tata cara kampenye Pilkades di Desa Klapanunggal. ARIFAL/RADAR BOGOR
Pilkades Klapanunggal
Pemberian tata cara kampenye Pilkades di Desa Klapanunggal. ARIFAL/RADAR BOGOR

KLAPANUNGGAL-RADAR BOGOR, Pilkades Serentak 2020 tinggal menunggu hari. Sejak kemarin sejumlah calon kepala desa (cakades) sudah memulai kampanye.

Mengingat saat ini jumlah terpapar Covid-19 di Kabupaten Bogor terus mengalami lonjakan, sejumlah kecamatan pun mencari cara kampanye dengan resiko rendah penularan.

Seperti di kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor. Camat Klapanunggal, Ahmad Kosasih mengatakan untuk kampanye cakades dilakukan dengan cara pintu ke pintu.

“Bergantian. Jadi Cakades sambangi warga dari pintu ke pintu. Itu untuk meminimalisir penyebaran Covid-19 dalam kampanye Pilkades Serentak di Kecamatan Klapanunggal,” katanya kepada radarbogor.id Rabu (18/12/2020).

Sementara itu, untuk di Kecamatan Klapanunggal terdapat tiga desa yang melaksakan Pilkades. “Desa Klapanunggal, Desa Cikahuripan dan Desa bantarjati,” tukasnya.

Untuk diketahui, Pilkades serentak 2020 di Kabupaten Bogor akan diikuti 88 desa di 34 kecamatan.

Mereka yang terpilih dalam pilkades, akan mengisi kursi 66 kepala desa yang habis masa jabatannya pada tahun ini, dan 22 kepala desa yang jabatannya berakhir pada Januari 2021. (all)