CIBINONG-RADAR BOGOR, Pernyataan Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto memberikan nilai jeblok pada kinerja pasangan Bupati dan Wakil Bupati Bogor, Ade Yasin-Iwan Setiawan memantik reaksi dari partai koalisi.
Salah satunya dari PDI Perjuangan yang tak terima bila kinerja bupati mendapat nilai 30.
‘’Saya minta Ketua DPRD bicara dengan data dan fakta, jangan asal bicara. Saya sejak 1999 sampai sekarang mengamati pembangunan di Kabupaten Bogor justru pada era Bupati Ade Yasin ini progres pembangunan tetap berjalan meski ditengah pandemi Covid-19,’’ kata Sekretaris PDI Perjuangan, Bambang Gunawan.
Menurut dia, Ketua DPRD itu pimpinan dewan dan dengan penilaian itu mempresentasikan bahwa semua anggota DPRD dan pimpinan dewan menilai kinerja bupati-wakil bupati buruk.
Padahal di DPRD itu untuk menyampaikan pendapat harus melalui mekanisme rapat-rapat. Alangkah eloknya bila pernyataan itu tidak mengatasnamakan ketua DPRD melainkan atasnama politisi partai saja.
‘’Pimpinan DPRD bila bicara harus berdasarkan fakta dan data yang akurat misalnya dari badan pusat statistic (BPS) dan lembaga-lembaga survei kredibel, tak bisa hanya menilai asal saja.
’’ tegas mantan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bogor ini.
Untuk itu, dirinya meminta agar Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudi Susmanto lebih bijak lagi dalam memberikan penilaian dan tanggapan terhadap eksekutif dalam hal ini Pemkab Bogor.
Lalu apa tanggapan Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudi Susmanto?
Menurut dia, penilai kinerja Bupati dan Wakil Bupati ini berdasarkan data dan angka di Buku Kabupaten Bogor Dalam Angka Tahun 2020, yang diterbitkan BPS Kabupaten Bogor. Korelasikan dengan realita di lapangan, Rudy Susmanto berangkat dari Partai Gerindra yang satu koalisi. Bahkan Wakil Bupati berasal dari Partai Gerindra.
“Tetapi Saya berdiri membawa lembaga DPRD yang merepresentasikan suara masyarakat Kabupaten Bogor,’’ kata Rudi Susmanto, kepada Radar Bogor.
Jadi dirinya bukan menilai pribadi Ade Yasin dan Iwan Setiawan, tetapi menilai kinerja secara penuh. ’’Tujuan kami juga satu,sama sama mengevaluasi dan kita membangun Kabupaten Bogor bersama sama agar lebih baik lagi,’’ jelasnya.
Lebih jauh Rudi menjelaskan saat ini bukan waktunya saling mengkritik, tetapi saling bersinergi membangun Kabupaten Bogor bersama sama. ‘’Inipun bukan saya mengeluarkan statement mengundang media, tetapi ini dalam forum diskusi bersama sama,’’ paparnya.
Sekedar diketahui Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudi Susmanto merasa tidak puas atas kinerja eksekutif selama kepemimpinan Ade Yasin-Iwan Setiawan. Ironisnya dalam rentang nilai 1-100, dirinya memberikan nilai jeblok, alias hanya 30. (unt)